Chimeras Metaverse Buka Tahap Open Alpha, Begini Cara Daftarnya!

Default

Senang bermain game strategi yang bikin otakmu berpikir lebih keras? Kalau begitu, coba saja mainkan game Chimeras Metaverse yang tidak hanya seru, tapi juga bisa menghasilkan mata uang cryptocurrency.

Saat ini, game penghasil kripto memang sangat menjamur di internet sehingga kamu bisa menemukan berbagai game sejenis dengan sangat mudah. Bahkan, game kripto juga dikemas dengan gameplay yang seru dan genre yang bervariasi.

Kamu juga pasti sudah tidak asing dengan beberapa game kripto yang sudah lebih dulu melejit seperti Axie Infinity dan Ni no Kuni: Cross Worlds. Namun selain kedua game ini, ada pula game yang tidak kalah cuan seperti Chimeras Metaverse.

Jadi semakin penasaran dengan gameplay Chimeras Metaverse dan ingin mencobanya langsung untuk mendapatkan cuan? Daripada berlama-lama, langsung saja simak cara main Chimeras Metaverse di bawah ini!

>>>Download Chimeras Metaverse APK 2022<<<

BACA JUGA
  • 46 Game Android Penghasil Uang Cair ke DANA Tercepat 2024 Langsung ke Rekening, Terbukti Bayar!
  • 11 Aplikasi Crypto Terbaik 2024 yang Terdaftar BAPPEBTI
  • NFT Art: Definisi, Contoh, Cara Membuat & Jual NFT Crypto Art
  • Mengenal Apa Itu NFT dan Cara Membuatnya untuk Mendapatkan Cuan

Tentang Chimeras Metaverse

Chimeras Nft 10374

Sumber foto: play.google.com - Chimeras Metaverse adalah game strategi berbasis NFT.

Chimeras Metaverse adalah game strategi Android berbasis NFT (Non-Fungible Token). Game ini dikembangkan dengan teknologi blockchain dan beroperasi di jaringan BNB Smart Chain.

Game rancangan Red Pill Dev Studio ini menghadirkan berbagai karakter monster bernama Chimera yang terdaftar sebagai item NFT. Setiap Chimera dibekali dengan atribut dan tingkat kelangkaan yang berbeda.

Nantinya, Chimera akan membantumu mengumpulkan resource atau sumber daya dalam permainan. Kumpulkan resource sebanyak-banyaknya untuk membuka island dan membuat Chimera NFT baru yang lebih langka.

Island dalam game ini juga merupakan salah satu area penting yang bisa kamu manfaatkan untuk mengeruk sumber daya. Dengan begitu, kamu bisa membuat NFT baru maupun meningkatkan NFT yang sudah ada.

Asyiknya lagi, saat ini Chimeras tersedia dalam versi Open Alpha. Versi baru dan versi yang ditingkatkan saat ini sudah bisa diunduh oleh semua pemain yang akan berpartisipasi dalam Chimeras Metaverse.

Fitur Unggulan Chimeras Metaverse

Selain bisa memberikan keuntungan dengan cara yang asyik, Chimeras Metaverse juga memiliki berbagai fitur yang membuat game ini semakin seru untuk dimainkan. Apa saja fitur tersebut? Cek di bawah ini!

  • Play-to-Earn: Chimeras Metaverse adalah game NFT terbaik yang bisa kamu mainkan untuk mendapatkan passive income.
  • Metaverse: Jelajahi dunia yang luas dan temukan berbagai sumber daya yang sangat penting untuk peningkatan asetmu.
  • NFT: Koleksi berbagai item NFT seperti Chimera, lahan, dan senjata. Lalu, tingkatkan setiap NFT untuk mendapatkan cuan yang berlimpah.
  • Marketplace: Temukan koleksi NFT langka yang siap diperjualbelikan di dalam marketplace resmi Chimeras Metaverse.

In-Game Currency & NFT Items

Harga Chimeras Token 18bb1

Sumber foto: play.google.com - Chimeras Metaverse memiliki token bernama Chimeras (CHIM).

Sebelum mulai memainkan dan berinvestasi di Chimeras Metaverse, pastikan kamu mencari tahu informasi harga token dan NFT yang diperjualbelikan. Cek informasi di bawah ini untuk mengetahui perkembangannya!

Harga Token Chimeras Metaverse Hari Ini

Chimeras Metaverse memiliki game token asli yang bernama Chimeras (CHIM). Sebagai token dasar, CHIM memiliki 3 tujuan utama, yakni utilitas, governance (tata kelola), dan farming.

  • Utilitas: Pemain mendapatkan CHIM sebagai hadiah untuk aktivitas dalam permainan. Pemain juga bisa menggunakan token CHIM untuk upgrade NFT.
  • Tata Kelola: Pemegang CHIM berhak berpartisipasi dalam penentuan kebijakan apapun yang terkait dengan bermain atau membelanjakan dalam permainan dengan cara DAO.
  • Mining: Pemegang NFT dapat memperoleh CHIM sebagai imbalan atas aktivitas mining, termasuk menyediakan likuiditas dan mempertaruhkan token CHIM dalam menu staking.

Sementara itu, harga Chimeras (CHIM) setara Rp204,93 berdasarakan situs CoinMarketCap pada Kamis (7/7/2022). Harga token CHIM naik 22,02% dalam 24 jam terakhir.

NFT yang Diperjualbelikan di Chimeras Metaverse

Game penghasil uang kripto ini menghadirkan berbagai item NFT yang bisa dikoleksi, ditukar, maupun diperjualbelikan dalam marketplace. Item NFT Chimeras Metaverse di antaranya karakter Chimera, land, equipment, pack, dan avatar.

Download Chimeras Metaverse APK 2022

Chimeras Metaverse Nft 102dc

Sumber foto: play.google.com - Chimeras Metaverse sedang membuka tahap Open Alpha.

Sudah tidak sabar untuk mencoba peruntungan dalam memainkan game satu ini? Kalau begitu, langsung saja klik tautan di bawah ini untuk download game Chimeras Metaverse terbaru 2022!

>>> Download Game Chimeras Metaverse <<<

Cara Daftar Chimeras Metaverse

Chimeras Metaverse A7f99

Sumber foto: play.google.com - Chimeras Metaverse adalah game strategi berbasis NFT.

Sebelum bisa memainkan game ini di HP, kamu harus mendaftar dan membuat akun terlebih dahulu. Jika masih bingung, silakan ikuti cara registrasi Chimeras Metaverse berikut ini!

  1. Buka situs resmi Chimeras Metaverse atau klik di sini.
  2. Klik tombol Registration di pojok kanan atas.
  3. Masukkan alamat email pada kolom yang tersedia.
  4. Klik Send.
  5. Hubungkan crypto wallet yang kompatibel.
  6. Selesai.

Cara Main & Mining di Chimeras Metaverse

Chimeras Ee36a

Sumber foto: play.google.com - Chimera juga bisa digunakan untuk mengumpulkan resource.

Chimeras Metaverse adalah game NFT Android yang bisa kamu mainkan untuk mendapatkan pendapatan pasif. Namun, kamu harus tahu cara bermain yang tepat agar bisa meraup lebih banyak cuan dalam game ini.

Di sini, kamu akan memainkan karakter monster Chimera untuk menyelesaikan berbagai misi dan aktivitas seru lainnya. Misalnya, kamu bisa menggunakan Chimera untuk mining di lahan tertentu.

Chimera juga bisa digunakan untuk mengumpulkan resource yang berfungsi untuk meningkatkan NFT dan membuat NFT baru yang lebih langka. Tentunya, resource juga dapat digunakan untuk memperkuat Chimera.

Jika Chimera sudah ditingkatkan dan menjadi lebih kuat, kamu bisa menggunakannya untuk bertarung melawan pemain lain dalam mode PvP. Jika menang, kamu bisa mengantongi reward seperti token atau NFT gratis.

Akhir Kata

Itulah penjelasan cara main Chimeras Metaverse sebagai salah satu game NFT terbaru yang bisa dimainkan di HP. Serunya, sekarang Chimeras Metaverse sedang membuka tahap Open Alpha dengan berbagai reward menarik.

Baca juga artikel seputar Yulgang Global, Crypto Blockchain, DApps, NFT, atau artikel menarik lainnya dari Reishatia.

ARTIKEL TERKAIT
Metamask Ebee6
Download MetaMask Terbaru 2024, Lengkap dengan Cara Daftar!
Cryptokitties 6f867
CryptoKitties: Cara Main dan Mendapatkan CryptoKitty Termahal
Axie Infinity Apk A14a5
Mau Cuan Tiap Minggu? Coba Download Game NFT Axie Infinity APK Terbaru 2024!
The Sandbox 9f685
The Sandbox: Penjelasan, Cara Main, & Menghasilkan Token SAND
Tautan berhasil disalinX
x

Keluar dari JalanTikus

Popup External Background JalanTikus

Apakah anda yakin untuk meninggalkan website JalanTikus?

Ya
Batal