150+ Ucapan Ulang Tahun Islami untuk Anak Perempuan, Makin Sholehah!

Default

Apakah anak perempuanmu atau adik kecilmu akan segera berulang tahun? Selain menyiapkan hadiah, ada hal lain yang pasti bisa membuatnya bahagia, yaitu kata-kata indah yang penuh doa baik.

Tak peduli berapa usianya, memberikan ucapan selamat ulang tahun Islami adalah cara yang sangat baik untuk merayakan momen spesial itu. Jangan hanya terpaku pada ucapan biasa seperti "selamat ulang tahun, nak!" saja.

Jika kamu kesulitan merangkai kata-kata yang tepat, Jaka memiliki banyak inspirasi ucapan ulang tahun Islami untuk anak perempuan. Silakan cek dan pilih yang paling mewakili perasaanmu!

Ucapan Ulang Tahun untuk Anak yang Beranjak Dewasa

Ucapan Ulang Tahun Untuk Anak Yang Beranjak Dewasa
Sumber foto: IST - Ucapan Ulang Tahun Islami untuk Anak Perempuan
  • "Barakallah fii umrik, anakku tersayang. Semakin bertambahnya usia mu, semakin Mama yakin kamu mampu menjalani kehidupanmu dengan baik. Semoga Allah selalu melindungimu di setiap langkah dan keputusan yang kamu pilih nanti."

  • "Barakallah fii umrik anakku sayang! Semoga bertambahnya usiamu ini, kamu selalu dalam lindungan Allah SWT, mendapatkan kebahagiaan untuk dunia dan akhirat nanti. Mama dan Papa akan selalu mendoakan yang terbaik untukmu sayang."

  • "Kebahagiaanmu merupakan kebahagiaan kami juga. Barakallah fii umrik sayang! Harapan selalu ada untuk masa depanmu, jadilah sosok perempuan yang kelak berguna bagi agama, bangsa dan negara."

  • "Barakallahu fii umrik, anak mama tercinta! Di pertambahan usiamu hari ini, semoga kamu senantiasa sehat, diberikan panjang umur dan rezeki yang berkah. Semoga kelak kehidupanmu bisa lebih baik dan bahagia."

  • "Sayang selamat ulang tahun. Barakallah fii umrik nak. Terima kasih sudah menjadi anak yang baik dan pintar. Mama dan papa sangat sayang dan senang memiliki kamu. Kamu adalah mutiara terindah yang ada di dalam hidup kami sekeluarga dan tak ada yang bisa menggantikannya dengan apapun. Semoga dengan bertambahnya usiamu, harapanmu diberkahi ya sayang."

  • "Selamat bertambah usia sayang, tidak terasa kini kamu sudah makin tumbuh dewasa. Semoga kamu tidak akan berhenti percaya diri karena kamu memiliki banyak potensi. Tetap jadi harapan nomor 1 mama dan papa dan percayalah hal luar biasa akan bisa kamu capai nantinya."

  • "Menjadi dewasa akan membawa kamu kedalam petualangan yang baru. Bersiap-siaplah dan terus berhati-hati. Sebab semakin banyak hal menyenangkan yang bisa membuat hidupmu makin menakjubkan."

  • "Selamat ulang tahun sayang. Kami percaya pada semua hal yang kamu lakukan nantinya. Tapi tetaplah ingat batasan setiap kamu ingin melalukan sesuatu."

  • "Selamat bertambah usia sayang, mama dan papa bersyukur pada Tuhan telah memberikan kamu di hidup kami. Terima kasih atas kegembiraannya dan semoga kamu selalu bahagia."

  • "Mama dan papa tidak ingin memberi tahu kamu cara untuk bertumbuh dewasa, sebab semua hal yang kamu lakukan sangat luar biasa. Satu hal yang ingin kita sampaikan kepada kamu bersikaplah jujur dan jadilah pribadi rendah hati dimanapun berada."

  • "Semoga kamu selalu dalam lindungan Allah. Kesehatan dan keberkahan kami harapkan senantiasa menyertaimu dalam perjalanan menuju kedewasaan."

  • "Ketika kamu bertumbuh dewasa pastikan memiliki banyak mimpi daripada kenangan, lebih banyak bekerja keras daripada mengandalkan keberuntungan, dan makin banyak teman bukan musuh. Selamat bertambah usia kesayangan papa dan mama."

  • "Bahagia dan sedih silih berganti telah mewarnai hidupmu hingga usiamu yang ke-13 ini. Di usia inilah, menjadi momen di mana kamu beranjak remaja. Tentu akan ada berbagai rintangan dan beban hidup yang mulai kamu rasakan. Pantang menyerah dan kuatkan iman, Mama berdoa agar Allah selalu menjaga dan melindungimu.

  • "Untuk bunga kecilku, semoga kamu tumbuh menjadi gadis yang baik, cerdas, dan selalu menolong sesama. Selamat ulang tahun, sayang."

  • "Kamu akan selalu mengejutkan kami dengan pembelajaran yang keras dan keinginan untuk tumbuh. Kami juga tidak ragu bahwa kamu akan meraih ke suksesan dan menjadi orang hebat dimasa depan. Ingatlah bahwa kami akan selalu bersama kamu karena mama dan papa sangat mencintai kamu. Selamat bertambah dewasa sayang."

  • "Miladuki sa'idy. Semoga Allah selalu melimpahkan keberkahan di sisa umur yang diberikan-Nya, semoga dapat menjadi wanita yang dirindukan oleh surga. Amin."

  • "Tidak hanya untuk hari ini, saya berdoa kepada Allah untuk memberikan cinta-Nya kepada Anda selamanya."

Memiliki anak, adik, kakak, ataupun sepupu yang beranjak dewasa rasanya membuat kita harus siap jika mereka mulai sibuk dengan kehidupannya. Tentu pergantian usia tersebut akan sangat bermakna jika kamu memberikan ucapan yang menyentuh hati.

Itulah sebabnya bagi kamu yang ingin melengkapi momen pertambahan usianya dengan ucapan manis penuh makna seperti di atas.

Ucapan Ulang Tahun untuk Anak Kecil Perempuan Islami

Ucapan Ulang Tahun Untuk Anak Kecil Perempuan Islami
Sumber foto: IST - Ucapan Ulang Tahun Islami untuk Anak Perempuan
  • "Buah hati ibu sayang, senyum dan bahagiamu membuat kami semakin kuat, kami akan memberikan yang terbaik untukmu. Dengan bertambah usiamu, kamu semakin cerdas dan semakin membuat kami bahagia. Selamat ulang tahun, sayang. Barakallah fii umrik semoga diberkahi selalu oleh Allah SWT."

  • "Barakallah fii umrik, anakku sayang. Semoga Allah SWT memberikanmu umur yang panjang dan keberkahan dalam hidupmu. Tidak lupa, semoga selalu diberikan rizki yang berkah dan hati yang selalu bersyukur, serta semoga kelak kamu menjadi anak yang solehah."

  • "Hal terindah dan terbaik yang diberikan oleh Allah kepada Mama di kehidupan ini ialah kamu, anakku. Kamu bukan hanya sekedar hadiah, tapi juga anugerah terbaik yang dititipkan Allah kepada Mama. Selamat ulang tahun sayang, semoga kamu selalu tumbuh menjadi anak yang sehat, berbakti, dan semakin rajin ibadahnya."

  • "Yaumul milad, barakallahu fii umrik, sayang. Semoga selalu diberikan kemudahan untuk meraih cita-cita dan segala impianmu ya, Nak. Semoga Allah selalu memberikan kebahagiaan padamu."

  • "Selamat ulang tahun sayang. Terima kasih ya sudah menjadi anak salihah yang baik dan pintar. Mama, Papa, Kakek, dan Nenek sangat sayang dan senang memiliki kamu. Kamu adalah mutiara terindah dari Allah yang ada di dalam hidup kami sekeluarga dan tak ada yang bisa menggantikannya dengan apa pun."

  • "Barakallahu fii umrik, putri kecilnya Ayah dan Bunda. Semoga terus menjadi anak yang salihah, semakin rajin ibadahnya, pandai bersyukur dan selalu baik hati. Seperti yang pernah dikatakan oleh Putri Cinderella tokoh favoritmu, agar sayang dapat selalu berbaik hati dan ramah kepada sesama."

  • "Barakallahu fii umrik, anakku sayang. Semoga Allah SWT memberikanmu umur yang panjang dan keberkahan dalam hidupmu. Tidak lupa, semoga selalu diberikan rizki yang berkah dan hati yang selalu bersyukur, serta semoga kelak kamu menjadi anak yang salihah."

  • "Barakallahu fii umrik, putriku sayang. Selamat ya, sekarang sudah semakin besar, semakin cantik dan semakin baik hati. Semoga kecantikan parasmu yang rupawan, dapat sebanding dengan kecantikan hatimu yang mulia seperti yang di contohkan oleh Putri Salju. Karena kebaikan hati adalah kunci dari kecantikan seorang putri."

  • "Selamat ulang tahun sayang, terimakasih ya sudah menjadi anak salihah yang baik dan pintar. Mama, Papa, kakak dan nenek, sangat sayang dan senang memiliki kamu. Kamu adalah mutiara terindah dari Allah yang ada di dalam hidup kami sekeluarga dan tak ada yang bisa menggantikannya dengan apapun."

  • "Selamat ulang tahun buah hatiku tercinta, semoga dengan bertambah usiamu semakin bertambah rezeki, tambah salihah, diberkahi kesehatan dan umur yang bermanfaat. Selalu bahagia sayangku yang paling cantik."

  • "Selamat ulang tahun, anakku. Semoga engkau menjadi lebih baik, lebih salihah, dan bisa menjadi kebanggaan bagi kami berdua. Doa tulus Ayah dan Bunda selalu menyertaimu."

  • "Selamat ulang tahun, malaikat kecilku. Jadilah anak yang salihah, rajin solat, pintar, dan membanggakan. Ayah dan ibu sangat menyayangimu."

  • "Untuk buah hati Mama dan Papa tersayang, kebahagiaan dan senyuman yang engkau miliki membuat kami lebih kuat. Semua yang terbaik untuk kehidupan dan masa depanmu akan senantiasa kami berikan. Sebagai orangtua, kami berharap engkau menjadi anak lebih baik dan saleh dengan bertambahnya usiamu sekarang. Selamat ulang tahun ya, sayang."

  • "Barakallahu fii umrik, putriku sayang. Semoga Allah memberikanmu umur yang panjang dan keberkahan dalam hidupmu. Serta diberikan rizki yang berkah dan hati yang selalu bersyukur dan semoga kelak menjadi anak yang salihah."

  • "Selamat ulang tahun, anakku sayang. Semoga kamu menjadi anak yang cerdas dan salihah, tambah berbakti dengan ayah dan bunda, serta berguna untuk orang di sekitar kamu. Bunda dan Ayah selalu menyayangimu dan mendoakan yang terbaik untukmu."

  • "Barakallahu fii umrik, anakku yang cantik. Dengan bertambahnya usiamu, kamu semakin cerdas dan semakin membuat kami bahagia. Selamat ulang tahun, sayang."

  • "Barakallahu fii umrik, semoga di umur kamu sekarang ini semakindiberkahi oleh Allah SWT. Milad Mubarak."

  • "Dengan rahmat Allah, kamu pasti akan membuat tahun yang akan datang menjadi tahun yang baik. Selamat ulang tahun untukmu, anakku."

Punya anak, adik, atau sepupu yang masih kecil? Pasti gemes banget, ya! Melihat mereka senang di hari ulang tahunnya memang sesuatu yang nggak tergantikan, deh! Sambut hari spesial tersebut dengan deretan ucapan ulang tahun untuk anak perempuan di atas aja!

Ucapan Ulang Tahun untuk Anak Perempuan Remaja Islami

Ucapan Ulang Tahun Untuk Anak Perempuan Remaja Islami
Sumber foto: IST - Ucapan Ulang Tahun Islami untuk Anak Perempuan
  • "Bahagia dan sedih silih berganti telah mewarnai hidupmu hingga usiamu yang ke-12 tahun ini. Di usia inilah, menjadi di mana kamu akan beranjak remaja. Nanti akan ada berbagai rintangan dan beban hidup yang mulai kamu rasakan. Pantang menyerah dan kuatkan iman, Mama berdoa agar Allah selalu menjaga dan melindungimu."

  • "Anakku sayang, selamat ulang tahun untukmu. Dalam usia remajamu ini, akan banyak masalah dan godaan yang sudah menantimu di depan. Teruslah maju, gapailah cita-citamu. Mama dan Papa akan selalu berdoa, bahkan berusaha mendukung langkahmu mengejar impianmu."

  • "Tidak ada nikmat yang paling indah selain umur yang panjang dan berkah yang telah Allah SWT berikan untukmu. Semoga di usiamu yang sekarang semakin berkah dan segala yang dicita-citakan bisa terwujud. Selamat ulang tahun, sayang."

  • "Barakallah fii umrik untuk putri kecil tercinta, tetaplah menjadi yang terbaik dan jadilah anak yang berbakti kepada orangtua, Semoga Allah SWT memberikan kemudahan dalam mengejar cita-citamu ke depan. Amin."

  • "Selamat atas pertambahan usia ini ya sayang, semoga kamu selalu diberikan keberkahan dan kesejahteraan oleh Allah SWT sepanjang waktu. Ingat kata ibu peri, putri yang cantik ialah yang memiliki hati baik. Barakallahu fii umrik, Selamat ulang tahun nak semoga Allah melindungimu selalu."

  • "Happy birthday, sayang. Tak terasa kamu semakin dewasa. Semoga dengan bertambahnya usia, semakin bertambah juga kebaikan dan kebahagiaan yang diberikan untukmu. Bunda dan Ayah berharap semoga kamu jadi anak yang taat kepada Allah SWT dan Rasul-Nya, berbakti kepada kedua orang tua, dan menjadi teman yang baik untuk teman-teman kamu. Aamiin."

  • "Barakallahu fii umrik, putri ayah yang paling cantik. Semoga dengan bertambahnya usiamu saat ini akan menjadikan engkau semakin dewasa, cantik dan taat kepada-Nya. Aamiin."

  • "Anakku sayang, kini usiamu bertambah satu tahun. Berarti semakin baiklah perilakumu, ucapanmu dan segala hal di dalam hidupmu. Ibu berharap semoga Allah berikan usia yang panjang padamu, kesehatan, dan juga rizki yang berlimpah. Aamiin."

  • "Anakku sayang, di hari yang spesial ini ibu harap dirimu akan terus mendapatkan karunia dan juga segala macam kebaikan. Semoga Allah senantiasa melindungimu di manapun kamu berada, Nak. Kami sangat menyayangimu."

  • "Selamat ulang tahun untuk anakku, barakallahu fii umrik. Di hari yang istimewa ini kamu sudah berubah menjadi baik dan penuh cinta. Kami bangga menjadi orang tuamu."

  • "Barakalloh anakku. Semoga keberkahan menyertai perjalanan usiamu. Jadikan mimpi dan harapanmu sebagai pemacu untuk semakin giat belajar. Doaku menyertai setiap langkahmu!"

  • "Happy birthday untuk putri mamah tercinta, tetaplah menjadi yang terbaik dan jadilah anak yang berbakti kepada orang tua, Semoga Allah memberikan kemudahan dalam mengejar cita citamu."

  • "Selamat ulang tahun anak gadisku yang tercantik! Doa dan harapan dari ibu adalah untuk kebahagiaanmu. Semoga senyum manis terus-menerus terpancar dari wajah cantikmu dan semoga hari-hari yang cerah selalu menemanimu."

  • "Selamat ulang tahun sayang! Semoga di tahun ini semua harapan dan doamu menjadi kenyataan dan dikabulkan oleh Allah SWT. Semoga kamu selalu diberikan kesehatan, kesejahteraan dan ketentraman dalam hati."

  • "Happy birthday anak ibu. Tidak ibu sangka kamu yang baru kemarin kemarin berusia x tahun sekarang sudah bertambah satu tahun lagi. Apapun itu, ibu akan selalu menyayangimu.

  • "Semoga cahaya Islam menerangi hidupmu dengan cara yang positif. Aku berharap kamu hidup bahagia dengan banyak kebahagiaan dan berkah. Selamat ulang tahun untukmu."

  • "Ulang tahun adalah hari terbaik untuk berterima kasih kepada Yang Maha Kuasa atas berkah hidup dari-Nya yang berharga. Hargai, nikmati, dan hormati. Selamat ulang tahun."

Anak atau adikmu sudah remaja dan sedang berulang tahun? Jangan sampai kamu memberi ucapan ulang tahun Islami barakallah seperti ke anak kecil, geng! Lebih baik gunakan salah satu dari ucapan ulang tahun dalam Islam dari Jaka di atas yang bisa kamu sampaikan pada anak perempuan yang sudah menginjak usia remaja.

Ucapan Ulang Tahun untuk Anak Perempuan Dewasa Islami

  • "Puji syukur alhamdulillah Mama lantunkan sebagai wujud kebahagiaan kami sebagai orangtua karena pertambahan usiamu hari ini. Barakallah fii umrik anakku sayang. Semoga segala usaha serta doamu menjadi berkah untuk dirimu dan keluarga."

  • "Barakallahu fii umrik, perhiasan hati kami sebagai orangtua. Selamanya kami selalu menyayangimu, sayangku. Semoga kehidupanmu selalu sentosa selamanya, selalu bahagia selamanya dan selalu diberikan keberkahan."

  • "Barakallah fii umrik, nak. Semoga Allah memberkahi sisa umurmu, sehingga kamu dapat menjadi pribadi yang lebih baik, lebih saleh dan lebih beruntung di tahun-tahun yang akan datang. Jangan lupa ibadah dan doakan keluarga di setiap waktu."

  • "Barakallah fii umrik. Semoga di usiamu saat ini adalah usia yang berkah, usia yang membawa kebaikan untuk semua dan menjadi kesempatan untuk kamu lebih gemar beribadah. Selamat ulang tahun, nak."

  • "Barakallah fii umrik anakku sayang! Semoga bertambahnya usiamu ini, kamu selalu dalam lindungan Allah SWT, mendapatkan kebahagiaan untuk dunia dan akhirat nanti. Mama dan Papa akan selalu mendoakan yang terbaik untukmu sayang."

  • "Barakalloh anakku, selamat ulang tahun ya. Mama sayang sekali denganmu. Semoga segala keberkahan selalu menyertai setiap perjalanan kehidupanmu. Semoga mimpi-mimpi yang telah kau bangun dapat tercapai dengan baik. Doaku akan selalu menyertai setiap langkah hidupmu sayang."

  • "Hal terindah dan terbaik yang diberikan oleh Allah kepada mama dikehidupan mama ini ialah kamu anakku. Kamu bukan hanya sekedar hadiah tapi juga anugrah terbaik yang dititipkan Allah kepada mama. Selamat ulang tahun sayang, semoga kamu selalu tumbuh menjadi anak yang sehat, berbakti dan semakin rajin ibadahnya."

  • "Selamat ulang tahun anakku, sayang. Inilah doaku untukmu, Nak. Engkau adalah karunia terbesar Allah yang telah diberikan di dalam keluarga kami. Semoga kehadiranmu selalu mampu menjadi pelipur lara kami, serta obat hati dan penyejuk hati kami."

  • "Happy birthday, sayang. Tak terasa kamu semakin dewasa. Semoga dengan bertambahnya usia, semakin bertambah juga kebaikan dan kebahagiaan yang diberikan untukmu. Bunda dan ayah berharap semoga kamu jadi anak yang taat kepada Allah SWT dan Rasul-Nya, berbakti kepada kedua orang tua, dan menjadi teman yang baik untuk teman-teman kamu. Aamiin."

  • "Barakallahu fii umrik, sayang. Bunda dan Ayah berharap semoga kamu jadi anak yang taat kepada Allah SWT dan Rasul-Nya, serta berbakti kepada kedua orang tua."

  • "Selamat hari lahir, sayang. Tak terasa kamu semakin dewasa, semoga dengan bertambahnya usiamu semakin bertambah juga kebaikan dan kebahagianmu."

  • "Barakallahu fii umrik, perhiasan hati kami, selamanya kami selalu menyayangimu, sayangku. Semoga kehidupanmu selalu sentosa selamanya, selalu bahagia selamanya dan selalu diberikan keberkahan."

  • "Selamat ulang tahun, anakku sayang. Semoga Allah memberikanmu umur yang panjang dan keberkahan dalam hidupmu. Serta diberikan rizki yang berkah, hati yang selalu bersyukur, dan jodoh yang terbaik. Aamiin."

  • "Barakallahu fii umrik. Di hari yang bahagia ini, ibu mempersilakan kamu untuk memilih apa saja yang akan menjadi jalan hidupmu. Namun ingat, berusaha dan berdoa kepada Allah SWT harus selalu kamu lakukan."

  • "Apakah kamu tahu sayang? Wajahmu begitu mirip dengan aku waktu masih seusiamu. Tak hanya wajah, tetapi tingkah lakunya pun mirip. Namun, ada satu yang berbeda, yakni masa depanmu yang akan lebih cerah dari aku. Selamat ulang tahun, sayang.

  • "Barakallahu fii umrik, anak ibu tercinta! Di usia dewasa, semoga kamu senantiasa sehat, diberikan panjang umur, rezeki yang berkah barokah, dan didekatkan dengan jodoh yang baik. Semoga kelak kehidupanmu bisa lebih baik dan bahagia."

  • "Barakallahu fii umrik anakku, selamat ulang tahun ya. Mama sayang sekali denganmu. Semoga segala keberkahan selalu menyertai setiap perjalanan kehidupanmu. Amin."

  • "Tutup matamu, ucapkan permohonan, dan aku akan berdoa kepada Allah SWT untuk mewujudkannya. Selamat ulang tahun, anakku."

  • "Selamat ulang tahun untukmu, semoga Allah menerima semua amal baikmu. Saya berdoa kepada Yang Maha Kuasa agar Dia membuatmu dikelilingi oleh kebahagiaan dan berkah."

Jangan gunakan ucapan untuk anak kecil sebagai ucapan selamat ulang tahun untuk anak perempuan Islami yang sudah dewasa, geng. Lebih baik gunakan ucapan berisi kata-kata bijak Islami seperti di atas. Pasti ia akan lebih termotivasi dalam menjalani kesehariannya agar bisa menjadi pribadi yang lebih baik lagi.

Gambar Ucapan Ulang Tahun Islami untuk Anak Perempuan

  • Gambar Ulang Tahun Islami Anak Perempuan
Gambar Ulang Tahun Islami Anak Perempuan
Sumber foto: hefrenpower - Ucapan Ulang Tahun Islami untuk Anak Perempuan
  • Doa Ulang Tahun Islami
Doa Ulang Tahun Islami
Sumber foto: Widi Utami - Ucapan Ulang Tahun Islami untuk Anak Perempuan
  • Gambar ucapan ulang tahun bahasa Inggris
Gambar Ucapan Ulang Tahun Bahasa Inggris
Sumber foto: Englishina.com - Ucapan Ulang Tahun Islami untuk Anak Perempuan
  • Ucapan selamat ulang tahun dari Ibu
Ucapan Selamat Ulang Tahun Dari Ibu
Sumber foto: 1001Ucapan - Ucapan Ulang Tahun Islami untuk Anak Perempuan
  • Gambar ucapan selamat ulang tahun Islami kartun
Gambar Ucapan Selamat Ulang Tahun Islami Kartun
Sumber foto: UNIQPOST - Ucapan Ulang Tahun Islami untuk Anak Perempuan

Selain dalam bentuk kata-kata, kamu juga bisa mengucapkan ulang tahun Islami dalam bentuk gambar supaya beda dari yang lain. Biar nggak repot download aplikasi pembuat quotes dan mencari ucapan yang disukai, langsung aja download dan kirimkan salah satu dari kumpulan gambar ucapan ulang tahun Islami untuk anak perempuan di atas. Gratis!

Ucapan Selamat Ulang Tahun Untuk Anak Perempuan Paling Menyentuh

Ucapan Ulang Tahun Untuk Anak Perempuan Paling Menyentuh
Sumber foto: Orami - Ucapan Ulang Tahun Islami untuk Anak Perempuan
  • "Selamat ulang tahun anak mama yang saleh. Mama turut bahagia untukmu, untuk mimpi-mimpi yang ingin kamu raih. Semoga Allah SWT senantiasa melindungi, memudahkan langkahmu dan melimpahkan hidayah-Nya untukmu."

  • "Untuk buah hati Mama tersayang, kebahagiaan dan senyuman yang engkau miliki membuat kami lebih kuat. Semua yang terbaik untuk kehidupan dan masa depanmu akan Mama dan Papa berikan. Sebagai orangtua, kami berharap engkau menjadi anak lebih baik dan saleh dengan bertambahnya usiamu sekarang. Selamat ulang tahun ya, sayang."

  • "Apakah kamu tahu sayang, wajahmu mirip sekali dengan aku waktu masih seusiamu. Tak hanya wajah, tetapi tingkah lakunya pun mirip. Namun, ada satu yang berbeda, yakni masa depanmu yang akan lebih cerah dari aku. Selamat ulang tahun, sayang."

  • "Melihatmu tersenyum bahagia rasanya membuat Mama sangat bahagia, selamat ulang tahun! Semoga Allah memberikanmu jalan termudah untuk meraih masa depan yang lebih baik. Tulus dari hati Mama tercinta, sekali lagi selamat ulang tahun sayang!"

  • "Putri ayah tercinta, selamat ulang tahun sayang semoga Allah memberikanmu semua kebaikan dan selalu menyayangi engkau, dan semakin sholihah. Sehat selalu ya putri dambaanku."

  • "Barakallahu fii umrik, sayang. Sebuah kebahagiaan sekaligus rasa syukur perlu kita panjatkan kepada Allah akan semua karunia panjang umur yang diberikan kepadamu, Nak."

  • "Kepada bidadari kecil ku, selamat ulang tahun. Terima kasih sudah membawa banyak kebahagiaan untuk ayah dan bunda. Doa kami selalu menyertai mu, nak!"

  • "Barakallahu fii umrik. Doa ibu untukmu tidak pernah berhenti. Jadilah engkau anak yang berbakti. Selamat ualng tahun, Nak."

  • "Selamat ulang tahun bintang kecil mama dan papa. Semoga kamu senantiasa menjadi bintang paling bersinar. Mama dan papa percaya bahwa kamu tidak hanya akan memberikan kebahagiaan bagi keluarga kecil ini saja melainkan juga dimanapun kamu berada. Selamat ulang tahun, Nak."

  • "Bertahun-tahun bapak dan ibu merawatmu dengan penuh rasa cinta dan kasih sayang. Bapak dan ibu tidak mengharapkan apa-apa selain kamu yang selalu rendah hati, berbudi pekerti yang baik dan selalu menjalankan perintah Allah SWT."

  • "Kau adalah hadiah dari Allah SWT yang menghadirkan cinta dan kebahagiaan bagi kami. Untuk itu, kami mengucapkan selamat ulang tahun dan semoga Allah senantiasa memberikan mu kesehatan dan kebahagiaan, Nak."

  • "Ayah dan ibu sangat mencintaimu melebihi apa pun di dunia ini. Semoga hidupmu semakin diberkahi seiring dengan bertambahnya usia, ya."

  • "Ulang tahunmu membawa kenangan yang indah, dan senantiasa mengingatkan kami bahwa kaulah sumber kebahagiaan kami. Selamat ulang tahun anakku tersayang."

  • "Membesarkanmu merupakan sebuah anugerah terindah yang pernah Allah berikan kepada Ibu dan Bapak. Karena membesarkanmu pula ibu dan bapak paham betapa karunia Allah itu tidak terbatas pada makhluknya. Terima kasih telah hadir di kehidupan kami dan selamat ulang tahun anak tercinta."

  • "Ini adalah hari yang sangat istimewa dalam hidupmu, Mama mengucapkan selamat ulang tahun. Semoga Allah memberkatimu dengan banyak kebahagiaan dan berkah di hari istimewa ini."

  • "Ini adalah hari terindah dalam setahun bagi Ayah dan Ibu karena hari ini adalah hari ulang tahunmu. Kami berdoa kepada Allah SWT. agar Dia menerimamu sebagai hamba yang baik. Selamat ulang tahun, Nak!"

Momen pergantian umur seseorang terkadang menjadi momen tepat untuk mengungkapkan seluruh rasa kasih sayang yang kamu miliki untuk adik, anak, atau juga ponakan kamu. Makanya, nggak sedikit orang yang mempersiapkan berbagai ucapan ulang tahun Islami menyentuh hati sebagai salah satu kado terbaiknya. Mau juga? Langsung aja cari inspirasinya di atas.

Doa Berkah Ulang Tahun untuk Anak Perempuan

  • Allahumma thawal'umurana washah ajsadana wanawir qulubana watsabit imanana wa ahsan u'malana wawasi' arzaqana wa ilalkhoiri qarabna wa anisy syahri ab'idna waqdhi khawaijana fid daini wad dunnya wal akhirat innaka 'ala kuli syai'in qadir.

Artinya: Ya Allah panjangkanlah umur kami, sehatkanlah badan kami, terangilah hati kami, kuatkanlah hati kami, baikkanlah amal kami, luaskanlah rezeki kami, dekatkanlah kami dengan kebaikan dan jauhkanlah kami dengan kejahatan. Kabulkanlah semua kebutuhan kami dalam agama di dunia ataupun di akhirat. Sesungguhnya hanya Engkaulah Yang Maha Kuasa atas segala-galanya.

  • Robbanaa hablanaa min azwaajinaa wa dzurriyyaatinaa qurrota a'yuun waj 'alnaa lilmuttaqiina imaama.

Artinya: Ya Rabb kami, anugerahkan kepada kami, istri-istri kami dan anak cucu kami sebagai penyenang hati kami, dan jadikan kami imam bagi orang-orang yang bertaqwa.

  • Allahumma innaa nas aluka tuulil umur biithoo 'ati wahtim lanaa bil a'maalis sholihah.

Artinya: Ya Allah, kami memohon kepada-Mu panjang umur, yang selalu digunakan untuk ketaatan dan akhirilah umur kami dengan melakukan perbuatan yang baik.

  • Allahumma innaa nasaluka salaa matan fiddiini wa 'aafiyatan fiiljasadi waziyaa datan fililmi wabarokatan fiiriziqi wataubatan qoblal mauti warohmatan indal mauti wamaghfirotan ba'dal maut.

Artinya: Ya Allah kami memohon kepada-Mu keselamatan dalam agama, dan kesegaran atau kesejahteraan pada tubuh dan penambahan ilmu, dan keberkahan rizqi, serta taubat sebelum mati dan rahmat di waktu mati, dan ampunan sesudah mati,

  • Robbi hablii min ladunka dzurriyyatan thoyyibatan innaka samii'ud du'aa-i.

Artinya: Ya Rabbi, berilah aku dari sisi Engkau seorang anak yang baik. Sesungguhnya Engkau Maha Pendengar doa (hamba-Mu).

  • Allahumma innii as-aluka an tarzuqonii rizqon halaalan waasi'an thoyyiban min ghairi ta'abin wala masyaqqatin walaa dloirin walaa nashabin innaka 'a-laa kulli syai-in qodiir.

Artinya: Ya Allah, aku minta pada Engkau akan pemberian rizki yang halal, luas, baik tidak tanpa repot dan juga tanpa kemelaratan dan tanpa keberatan sesungguhnya Engkau kuasa atas segala sesuatu.

Tak cuma dengan ucapan dari hati saja, tapi kamu juga bisa membaca doa yang baik agar anak selalu dalam lindungan Tuhan dan senantiasa diberikan kesehatan dan juga kebahagiaan. Di atas adalah beberapa doa ulang tahun untuk anak perempuan yang bisa kamu bacakan di hari bahagianya.

Ucapan Ulang Tahun untuk Anak Perempuan dan Laki-Laki

Ucapan Ulang Tahun Anak Cowok Dan Cewek
Sumber foto: Freepik - Ucapan Ulang Tahun untuk Islami Laki-laki dan Perempuan
  • Hai anak perempuanku yang manis, selamat ulang tahun sayang. Semoga kau tumbuh menjadi anak perempuan yang baik hati, selalu jujur, dan tetap patuh pada orang tuamu. Semoga Allah selalu melimpahkan kesehatan untuk raga dan jiwamu.

  • Selamat ulang tahun anak mama dan papa tercinta, semoga dengan bertambah usiamu semakin bertambah rezeki, kesehatan dan umur yang bermanfaat. Selalu bahagia sayangku yang paling cantik.

  • Selamat ulang tahun anakku sayang, Semoga engkau diberikan ilmu dan budi pekerti yang baik, lembut hatinya, gagah pemberani dan lebih sholeh.

  • Selamat ulang tahun jagoan Bunda, semoga kamu menjadi anak yang hebat, di sekolah mendapatkan ilmu yang bermanfaat dan mendapatkan prestasi yang baik. Semoga Allah SWT selalu melimpahkan rahmat dan karunia-Nya agar kamu senantiasa menjadi menjadi anak berbakti.

  • Selamat ulang tahun anakku sayang, semangat hidupku. Semoga menjadi anak yang berbakti dengan orang tua, menjadi anak yang sholeh dan selalu dilindungi oleh Tuhan. Aamiin.

  • Sayang, tersenyum dan tertawalah karena ini adalah hari kebahagiaanmu. Selamat ulang tahun anakku tercinta. Sampai kapanpun, kamu akan menjadi anak kesayanganku. Selamat ulang tahun nak semoga Allah memberkahimu selalu.. Selamat ulang tahun anakku tercinta. Sampai kapanpun, kamu akan menjadi anak kesayanganku.

  • Selamat ulang tahun ya sayang. Tak terasa kamu semakin dewasa. Semoga dengan bertambahnya usia, semakin bertambah juga kebaikan dan kebahagiaan yang diberikan untukmu. Bunda dan ayah berharap semoga kamu jadi anak yang taat kepada Allah SWT dan Rasul-Nya, berbakti kepada kedua orang tua, dan menjadi teman yang baik untuk teman-teman kamu. Aamiin.

  • Layaknya Putri Aurora yang berparas cantik dan rupawan, kamu adalah anak perempuan tercantik di mata mama. Mama dan papa sangat sayang sekali dengan kamu. Semoga, kado yang mama dan papa berikan ini, dapat membuat hatimu senang ya sayang. Kado ini merupakan simbol betapa kami sangat menyayangimu. Selamat ulang tahun sayang.

  • Happy birthday sayang, tak terasa kamu semakin dewasa, semoga dengan bertambahnya usiamu semakin bertambah juga kebaikan dan kebahagiaanmu. Bunda dan ayah berharap semoga kamu jadi anak yang taat kepada Allah SWT dan Rasul-Nya, berbakti kepada kedua orang tua, menjadi teman yang baik buat teman-teman kamu, dan tumbuh menjadi anak yang berprestasi. Aamiin.

  • "Ulang tahun dimaksudkan untuk melupakan masa lalu dan menyambut masa depan dengan semangat baru. Rangkullah tahun yang akan datang ini dan semoga Allah menunjukkan jalan menuju kesuksesan besar. Selamat ulang tahun, anakku."

  • "Allah SWT. benar-benar luar biasa telah menitipkan anak yang luar biasa sepertimu kepada kami. Ibu berdoa semoga hari istimewa ini diisi dengan momen-momen indah dan membahagiakan."

Selain doa ulang tahun Islami untuk anak perempuan, Jaka juga masih punya beberapa rekomendasi ucapan ulang tahun untuk anak perempuan dan juga laki-laki yang bisa kamu jadikan inspirasi. Pilih yang paling sesuai dengan kepribadinmu biar makin mengena, ya.

Selain itu, ada juga beberapa rekomendasi ucapan ulang tahun Islami untuk anak laki-laki dan perempuan, geng. Kamu bisa mendapatkannya di artikel berikut ini:

Ucapan Ulang Tahun Islam Untuk Anak 6d598
50+ Ucapan Ulang Tahun Islami Untuk Anak, Biar Makin Berkah!
Ucapan ulang tahun Islami untuk anak akan membuatnya bahagia sekaligus mendoakan yang terbaik untuknya. Ulang tahun jadi makin berkah!
LIHAT ARTIKEL

Ucapan Ulang Tahun Islami untuk Orang Tersayang

  • Barakallah fii umrik. Semoga Allah SWT selalu memudahkan segala urusan kamu di dunia dan akhirat.

  • Barakallahu fii umrik. Semoga Tuhan senantiasa memberikan kenikmatan atas nikmat sehat, iman dan Islam.

  • Bayi mungil yang dulu masih polos tak berdosa, kini sudah tumbuh dewasa. Barakallah Fii Umrik anakku...Semoga selalu diberikan kesehatan dan perlindungan oleh Allah SWT. Menjadi anak yang berguna bagi agama, nusa, dan bangsa.

  • Miladuki saidah, barakallahu fii umrik! Semoga di sisa umurmu berkah sampai dunia akhir.

  • Teruntuk anakku sayang, barakallah fii umrik. Semoga menjadi anak kebanggaan ibu dan bapak selalu.

  • Barakallahu fii umrik. Selamat bertambah usia, semoga cita citanya tercapai, senantiasa ada di dalam rahmat Allah.

  • Alhamdulillahi Rabbil alamiin. Selamat bertambah usia sahabatku, semoga Allah senantiasa memberimu kesehatan lahir dan batin. Barakallah Fii Umrik...

  • Barakallah fii umrik, Ukh. Semoga segala urusan dan cita-citamu bisa segera terwujud dan bahagia selalu.

  • Semoga Allah memenuhi hidupmu dengan saat-saat bahagia tanpa akhir, kejutan indah yang tak terhitung jumlahnya, dan kesuksesan tanpa batas! Selamat ulang tahun.

  • Happy milad! Semoga barokah sepanjang hayat, makin belajar, makin bermanfaat untuk orang lain.

Memberi ucapan ulang tahun yang menghangatkan hati untuk orang tersayang seperti ayah, ibu, pasangan, anak, atau teman memang bisa bikin bahagia, entah untuk mereka atau pun diri kita sendiri. Salah satunya kamu bisa juga menggunakan kata-kata "barakallah" yang punya arti bagus banget, yakni "Semoga Allah memberkahi". Tertarik menggunakannya?

Kamu juga bisa memberikan ucapan ulang tahun Islami untuk orang tersayang di sekitarmu seperti anak, suami, istri, teman, pacar, ayah, ibu, hingga bahkan untuk dirimu sendiri!

Ucapan Ulang Tahun Islami 9306a
100+ Ucapan Ulang Tahun Islami Untuk Orang Terkasih, Penuh Harapan!
Kumpulan ucapan ulang tahun Islami bisa kamu temukan di artikel ini. Ada lebih dari 100 ucapan ulang tahun Islami yang bisa kamu pakai!
LIHAT ARTIKEL

Doa Ulang Tahun Anak Perempuan dalam Islam Bahasa Arab

  • Bismillahi 'ala nafsi wa mali wa dini. Allahumma radhdhini bi qadha'ika, wa barik li fima quddira li hatta la uhibba ta'jila ma akhkharta, wa la ta'khira ma'ajjalta.

Artinya: Dengan nama Allah yang menguasai diri, harta, dan agamaku. Tuhanku, kondisikan batinku agar rela menerima ketentuan-Mu. Berkatilah aku pada semua yang ditakdirkan untukku sehingga aku enggan menyegerakan apa yang kau tunda dan enggan menunda apa yang kau segerakan.

  • Allahumma inni as'aluka khaira hadzal yaum, fathahu wa nashrahu, wa nurahu, wa barakatahu wa hudahu. Allahumma inni as'aluka khaira hadzal yaum wa khaira ma fihi wa khaira ma qablah, wa khaira ma ba'dah. Wa 'a'udzubika min syarri hadzal yaum, wa syarri ma fihi wa syarri ma qablah, wa syarri ma ba'dah.

Artinya: Ya Allah, sesungguhnya aku memohon kepada-Mu agar memperoleh kebaikan, pembuka rahmat, pertolongan, cahaya, berkah, dan petunjuk di hari ini. Ya Allah, sesungguhnya aku memohon kepada-Mu kebaikan hari ini, kebaikan apa yang ada di dalamnya, kebaikan hari sebelumnya, dan kebaikan hari setelahnya. Dan Aku berlindung kepada-Mu dari keburukan hari ini, keburukan apa yang ada di dalamnya, keburukan hari sebelumnya, dan keburukan hari sesudahnya.

  • Allahumma thawal'umurana washah ajsadana wanawir qulubana watsabit imanana wa ahsan u'malana wawasi'arzaqana wa ilalkhoiri qarabna wa'anisy syahri ab'idna waqdhi khawaijana fid daini wad dunnya wal akhirat innaka 'ala kuli syai'in qadir.

Artinya: Ya Allah panjangkanlah umur kami, sehatkanlah badan kami, terangilah hati kami, kuatkanlah hati kami, baikkanlah amal kami, luaskanlah rezeki kami, dekatkanlah kami dengan kebaikan dan jauhkan kami dengan kejahatan. Kabulkanlah semua kebutuhan kami dalam agama di dunia atau di akhirat. Sesungguhnya hanya Engkaulah Yang Maha Kuasa atas segala-galanya.

Itulah kumpulan ucapan selamat ulang tahun sekaligus doa yang bisa dibacakan kepada anak atau adik perempuan saat dia merayakan hari ulang tahun. Selain untuk memberinya ucapan selamat, kalimat-kalimat itu juga merupakan harapan agar si adik mendapat sehat, panjang umur, sejahtera, dan murah rejeki.

Akhir Kata

Itu tadi kumpulan ucapan ulang tahun Islami untuk anak perempuan yang masih kecil, remaja, maupun dewasa. Penuh kata doa yang menyejukkan hati, kan?

Semoga doa dan harapan yang kamu berikan dalam doa ulang tahun anak dalam Islam di atas benar-benar bisa dikabulkan oleh Allah SWT ya. Agar anak kesayanganmu tumbuh jadi anak yang cerdas, baik, dan solehah. Selamat ulang tahun!

Baca artikel dan berita menarik dari JalanTikus lainnya di Google News

Baca juga artikel seputar Kata-kata atau artikel menarik lainnya dari Tia Reisha.

ARTIKEL TERKAIT
Kata Kata Malam 7fcf5
75+ Kata-kata Malam, Sunyi & Gelap Terbaru, Cocok untuk Status WA!
Kata Kata Buat Mantan D4550
100+ Kata-kata Buat Mantan Tersayang, Biar Nyesel dan Minta Balikan!
Kata Kata Kecewa Sama Pacar C87b7
100 Kata-Kata Kekecewaan yang Menyayat Hati, Bisa untuk Caption Sosmed
Ucapan Ulang Tahun 8cbd6
300+ Ucapan Ulang Tahun Paling Berkesan, Lengkap Buat Semua!
Kata Kata Lucu 9f31e
150 Kata-Kata Lucu Gokil dan Paling Konyol yang Bikin Ngakak (Terbaru 2023)
Tautan berhasil disalinX
x

Keluar dari JalanTikus

Popup External Background JalanTikus

Apakah anda yakin untuk meninggalkan website JalanTikus?

Ya
Batal