Nggak Banyak yang Tahu, Ternyata Ini Ruang Rahasia untuk Tidur Pilot yang Sedang Mengudara

Default

Pernahkah terbersit di pikiranmu ke mana pilot pergi tidur selama penerbangan? Seorang pilot telah mengungkap ruang tidur yang nyaman namun sempit, tempat para kapten beristirahat selama penerbangan jarak jauh.

BACA JUGA
  • Cara Membuka Video Terlarang yang Diblokir Tanpa Aplikasi 2024, Hati-Hati dengan Risikonya!
  • Cara Top Up Koin TikTok Murah Terbaru 2024, Sawer Kreator Favorit Sepuasnya!
  • SnackLink Situs Penghasil Uang Tanpa Modal 2023, Bikin dan Sebar Link Dapat Cuan!

Dalam sebuah video yang diunggah oleh pilot Ethiopian Airlines dan instruktur A350, Capt. Tewodros Solomon ke akun Instagramnya @captain_tewodros dan telah ditonton sebanyak 4,9 juta kali, ia menjelaskan bahwa para pilot memiliki pilihan tempat untuk menutup mata.

Di ruang belakang kokpit, terdapat kabin tidur siang dengan akses terbatas yang dilengkapi dua kursi yang dapat direbahkan. Di atasnya terdapat ranjang tidur yang tampak sempit dan tertutup oleh tirai, seperti versi modern dari ranjang tidur di atas kapal galleon abad ke-18.

Baca juga: Cara Main Telegram Dapat Uang: 8 Strategi Menghasilkan Pendapatan di Platform Telegram

Kabin tidur ini umumnya hanya tersedia pada penerbangan jarak jauh (melebihi 7 jam waktu penerbangan). Namun, banyak orang di internet terkejut melihat tempat tidur pilot yang sangat kecil. Beberapa menyebut kursinya sangat sempit dan memicu rasa klaustrofobia.

Mereka mempertanyakan kenyamanan bagi seorang pilot yang harus bertugas di kursi seperti itu, yang mungkin hanya cocok untuk menonton film tanpa melakukan tugas-tugasnya.

Baca juga: Aplikasi Bokeh Japanese Meaning Camera Terbaik 2024

Banyak komentator merasa terganggu dengan anggapan bahwa pilot tidur di pesawat. Namun, faktanya terdapat tiga hingga empat pilot selama penerbangan jarak jauh. Hal ini diklaim memastikan bahwa selalu ada seseorang yang mengendalikan pesawat saat yang lain istirahat.

Tidur di pesawat menjadi hal penting karena mencegah pilot tertidur saat mengendalikan pesawat. Administrasi Penerbangan Federal (FAA) bahkan mewajibkan pilot untuk tidur siang selama 30 menit selama penerbangan berdurasi lebih dari delapan jam serta mendapatkan istirahat minimal delapan jam sebelum memulai penerbangan.

Baca juga: 6 Cara Cek Saldo BRI Terbaru 2024, Mudah Bisa Online dan Offline!

Jadi, lain kali Kamu berada di pesawat, yakinlah bahwa pilot telah mendapatkan istirahat berkualitas agar mereka tetap waspada dan fokus.

Baca artikel dan berita menarik dari JalanTikus lainnya di Google News

Bacaan menarik lainnya:

Tautan berhasil disalinX
x

Keluar dari JalanTikus

Popup External Background JalanTikus

Apakah anda yakin untuk meninggalkan website JalanTikus?

Ya
Batal