Cerita Aktor Sinetron Eza Gionino Setelah Hijrah: Sekarang Jauh Lebih Kalem

Default

Eza Gionino, selebritas tanah air, mengungkapkan perubahan signifikan yang ia rasakan setelah memutuskan untuk mendalami ilmu agama dan mendekatkan diri kepada Tuhan Yang Maha Esa. Keputusan ini bukanlah hasil dari paksaan, melainkan murni inisiatif pribadi yang lahir dari kesadaran spiritualnya.

Dalam sebuah wawancara di SCTV Tower, Jakarta, pada Selasa (27/2/2024), Eza menceritakan bahwa sejak tiga tahun belakangan, ia merasa perlu mendekatkan diri kepada Allah.

"Setelah tiga tahun ke belakang gue berpikir nggak bisa begini terus, harus mendekatkan diri kepada Allah dan alhamdulillah," ujar Eza dengan penuh keyakinan.

Salah satu perubahan yang paling mencolok, menurut Eza, adalah perasaan ketenangan yang kini senantiasa menghampiri dirinya. Tidak peduli seberapa besar masalah yang dihadapinya, Eza mampu menghadapinya dengan sikap legowo.

Baca Juga: Cara Menaikkan Limit Shopee PayLater Terbaru 2023, Mudah dan Dijamin Ampuh!

"Sekarang gue jauh lebih kalem, lebih legowo menerima apapun. Ada masalah apapun juga gue bisa lebih santai menghadapi semuanya dan itu sangat efektif, setelah salat," ungkapnya.

Eza juga mengakui bahwa perubahan signifikan lainnya terjadi ketika ia memutuskan untuk menunaikan salat tepat waktu. Bahkan, ia tak ragu untuk menghentikan proses syuting jika adzan berkumandang.

"Sekarang gue benar-benar di saat adzan ya gua setop. Gue mulai memberanikan diri juga di depan semua tim di saat kita syuting, di depan lawan main mungkin berbeda agama. Di saat adzan kita setop kita salat semuanya. Yang mau salat ya salat," jelasnya dengan mantap.

Baca Juga: 7 Aplikasi Pengubah Gambar Menjadi Teks untuk Android, Gratis!

Eza menekankan bahwa keputusan hijrahnya adalah suatu proses yang alamiah. Menurutnya, perubahan yang terjadi pada diri seseorang adalah hasil dari kemauan dan kesadaran pribadi.

"Menurut gue semua alamiah. Gue yakin siapapun nggak akan ada orang bisa berubah kalau bukan karena dirinya sendiri. Semua orang itu berubah pasti karena dirinya sendiri, yakin gue," tandasnya.

Meskipun banyak yang awalnya tidak percaya dengan keputusannya untuk hijrah, Eza menegaskan bahwa ia merasakan perubahan nyata dalam dirinya. Pengalaman-pengalaman dan momen-momen khusus telah membantu Eza menyadari kebutuhan untuk menjadi pribadi yang lebih baik.

"Hampir semua tidak percaya. Sekarang gue tuh merasa berubah karena diri sendiri. Ada beberapa poin yang gue alami dan akhirnya gue sadar," ungkap Eza.

Baca artikel dan berita menarik dari JalanTikus lainnya di Google News

Bacaan Menarik Lainnya

Tags Terkait: agamaPerubahanHijrah
Tautan berhasil disalinX
x

Keluar dari JalanTikus

Popup External Background JalanTikus

Apakah anda yakin untuk meninggalkan website JalanTikus?

Ya
Batal