Daftar Harga Mobil Listrik Bekas di Indonesia per Oktober 2023, Mulai Rp185 Juta!

Default

Mobil listrik memang memiliki dampak positif bagi lingkungan. Sayangnya, banyak konsumen yang masih terhambat harganya yang cenderung lebih mahal. Nggak heran kalau akhirnya banyak orang yang tertarik untuk mencari harga mobil listrik bekas terjangkau.

Nah, membeli mobil bekas dari orang jual mobil listrik murah adalah pilihan yang bisa menjadi alternatif bagi kamu yang ingin memiliki mobil listrik dengan harga yang lebih terjangkau. Kalau kamu penasaran mengenai harga mobil listrik bekas di Indonesia saat ini, kamu wajib simak artikel berikut sampai habis!

Harga Mobil Listrik Bekas di Indonesia

Harga mobil listrik bekas kendaraan di Jakarta maupun kota lainnya masih belum banyak beredar, sehingga informasi mengenai harga dan ketersediaannya masih terbatas. Namun, berdasarkan sumber yang Jaka temukan, ada beberapa mobil listrik bekas yang ditawarkan dengan harga mulai dari Rp190 jutaan.

Berikut ini adalah daftar harga jual mobil listrik Jakarta dan daerah lain di Indonesaia per Oktober 2023:

  1. Wuling Air EV 2022: Rp185 juta
  2. Wuling Air EV 2023: Rp190 - Rp299.5 juta
  3. Hyundai Kona 2021: Rp255 juta - Rp625 juta
  4. Ioniq 5 2022: Rp635 juta
  5. Ioniq 5 2023: Rp735 - 794 juta
  6. Tesla Model 3 2020: Rp980 juta
  7. Tesla Model 3 2023: Rp1.5 miliar
  8. Lexus UX300E 2022 Rp1,24 miliar
  9. BMX iX 2023: Rp2.4 miliar

Harga mobil listrik second di atas bisa berubah sewaktu-waktu tergantung pada kondisi pasar dan penawaran dari penjual. Selain itu, harga mobil listrik bekas OLX juga dipengaruhi oleh faktor-faktor seperti merek, model, tahun pembuatan, spesifikasi, fitur, kilometer tempuh, riwayat servis, dan lain-lain.

Pertimbangan Sebelum Membeli Mobil Listrik Bekas

Mobil Bekas Listrik
Sumber foto: Okezone Otomotif - Mobil Listrik Bekas

Nah, mencari orang yang jual mobil listrik murah dan membeli mobil listrik dalam kondisi bekas pakai bukanlah hal yang mudah, karena kamu harus memperhatikan banyak hal agar tidak menyesal di kemudian hari. Berikut ini adalah beberapa pertimbangan yang harus kamu lakukan sebelum membeli mobil listrik bekas:

  • Kondisi baterai. Baterai adalah komponen utama dari mobil listrik, karena menentukan daya tahan dan jarak tempuhnya. Baterai mobil listrik bisa mengalami penurunan kapasitas seiring dengan usia dan penggunaannya, sehingga kamu harus mengecek kondisi baterai secara detail sebelum membeli mobil listrik bekas.
  • Garansi. Garansi adalah salah satu faktor yang bisa memberikan kamu rasa aman dan nyaman saat membeli mobil listrik bekas. Garansi bisa melindungi kamu dari kerugian akibat kerusakan atau kegagalan fungsi pada komponen tertentu dari mobil listrik. Biasanya, garansi baterai mobil listrik berlaku selama 8 tahun atau 160.000 km, sedangkan garansi komponen lainnya bisa berbeda-beda tergantung pada merek dan modelnya.
  • Biaya perawatan. Biaya perawatan adalah salah satu hal yang harus kamu pertimbangkan saat membeli mobil listrik bekas, karena bisa mempengaruhi biaya operasional kamu di masa depan. Biaya perawatan mobil listrik umumnya lebih rendah daripada mobil konvensional, karena memiliki komponen yang lebih sedikit dan lebih sederhana.

Akhir Kata

Itulah tadi daftar harga mobil listrik bekas yang saat ini tersedia di pasaran. Ini memang bisa menjadi pilihan yang menarik bagi kamu yang ingin memiliki mobil listrik dengan harga yang lebih terjangkau dari orang yang jual mobil listrik Indonesia.

Namun, kamu harus berhati-hati dan teliti saat membeli mobil listrik bekas ke orang yang jual mobil listrik Wuling atau merek lainnya. Sebab ada banyak hal yang harus kamu perhatikan dan pertimbangkan. Semoga artikel ini bisa membantu kamu dalam mencari dan memilih mobil listrik bekas yang sesuai dengan kebutuhan dan anggaran kamu, ya!

Baca artikel dan berita menarik dari JalanTikus lainnya di Google News

Baca juga artikel Mobil Tesla Termurah, Motor Listrik Murah Terbaik, atau artikel menarik lainnya dari Muhammad Irsyad.

ARTIKEL TERKAIT
Aplikasi Jual Beli Online Terbaik Banner 9adf7
Bukalapak Hilang dari Play Store, Ini Aplikasi Jual Beli Online Terbaik Lainnya!
Untitled Design 2021 01 02t130607 151 2f106
Cara Jualan Online di Facebook Bagi Pemula, Biar Laris Manis!
Situs Jual Beli Online
7 Situs Jual Beli Online Terbaik dan Terpercaya di Indonesia
Adegan Terbaik Fast And Furious Banner F111c
7 Adegan Terbaik di Seri Film Fast & Furious, Penuh Aksi Menegangkan!
Tautan berhasil disalinX
x

Keluar dari JalanTikus

Popup External Background JalanTikus

Apakah anda yakin untuk meninggalkan website JalanTikus?

Ya
Batal